A+

6/recent/ticker-posts

Sony Rilis Xperia-Z, Ponsel Pintar Yang Aman Dibawa Berendam

Las Vegas | SONY merilis  Xperia-Z, ponsel pintar baru yang dapat dibawa mandi atau berendam tanpa rusak. Ponsel ini dapat bertahan 30 menit dalam air tanpa efek apa pun. Fitur tahan air ini terbilang biasa di Jepang, tapi belum pernah dimiliki oleh ponsel pintar lainnya. Piranti berdaya Android ini diluncurkan pada pameran Consumer Electronics Show yang berlangsung selama tanggal 8-11 Januari 2013 ini di Las Vegas.

Seorang analis mengatakan ponsel itu adalah bukti bahwa Sony Mobile membuat kemajuan tapi menambahkan “mereka masih harus memanjat gunung yang tinggi.”

Perusahaan Jepang tersebut mengumumkan mengambil alih unit ponsel pintar, yang sebelumnya merupakan usaha bersama dengan Ericsson pada Oktober 2011.

Sony mencatat kerugian sebesar 56,7 miliar yen pada bulan Mei dan masih terus mengalami kerugian hingga kini.

Sony mengatakan ponsel yang memiliki layar selebar 12,7 cm itu dapat bertahan dalam air dengan kedalaman satu meter selama 30 menit.

“Jika anda ingin duduk di bak mandi dan menonton film HD inilah alat yang tepat untuk anda,” kata eksekutif Sony Mobile Steve Walker pada wartawan media ini .

“Jika anda membawanya mandi, atau jika ponsel ini kotor anda dapat mencucinya di bawah keran air," kata Steve lagi.

Ia menambahkan satu dari 10 orang menjatuhkan ponsel mereka di dalam toilet dan jika hal itu terjadi maka ponsel tersebut tidak akan mengalami kerusakan apa apa.

Ben Wood, seorang analis dari CCS Insight mengatakan bahwa unit ponsel Sony mengalami pemulihan dan berhasil melampaui HTC sebagai ponsel pintar terlaris ketiga di Inggris.

Ia menambahkan bahwa upaya untuk berbagi desain dan teknologi antar divisi perusahaan akan menjadi kunci ketahanannya.

Namun ia menambahkan masih terlalu dini untuk mengatakan apakah ponsel baru ini dapat menjadi seri andalan.

“Produk ini tampak seperti produk yang kuat dan paling menarik dari seri Xperia yang pernah saya lihat,” kata dia.

“Tapi kita tidak tahu apakah ponsel ini mampu bersaing tahun ini. Sampai kita lihat ponsel Samsung berikutnya dan ponsel pintar lain pada Mobile World Congress bulan Februari mendatang, sulit memprediksi prospeknya," pungkas Ben Wood. (mahar)

Posting Komentar

1 Komentar

  1. Hmm is anyone else experiencing problems with the images on this blog loading?
    I'm trying to find out if its a problem on my end or if it's
    the blog. Any suggestions would be greatly appreciated.
    Also visit my page Argumentative Research Paper

    BalasHapus