Header Ads Widget

Header Ads

A+

6/recent/ticker-posts

REDKAR Kebon Pala Terima Penghargaan Partisipasi di Lomba Ketangkasan Pemadaman



A+ | KEBON PALA, JAKARTA TIMUR – Relawan Damkar (Redkar) Kelurahan Kebon Pala pada Jumat (22/11) menerima piagam penghargaan atas partisipasi mereka dalam Lomba Ketangkasan Pemadaman tingkat Kota Administrasi Jakarta Timur yang diselenggarakan pada 21-22 Oktober 2024. Penghargaan tersebut diberikan oleh Kasektor Damkar Kebon Pala, Bapak Athar, di kantor kelurahan Kebon Pala.

Piagam penghargaan ini ditandatangani oleh Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kota Administrasi Jakarta Timur, Muchtar, S.Sos., M.Si., sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan kontribusi Redkar Kebon Pala selama kegiatan lomba.

Dukungan dan Apresiasi para pimpinan kelurahan tampak penuh semangat terlihat dalam penyerahan  penghargaan Relawan Damkar (Redkar), yang disaksikan oleh Lurah Kebon Pala Faisal Rizal, M.Kes., N.L.P., Sekretaris Kelurahan (Sekkel)  Saptowo, dan Kasipem Sigit Priyono.

Dalam sambutannya, Sekkel Kebon Pala Saptowo memberikan motivasi kepada tim Redkar.

"Meskipun belum berhasil menjadi juara di tingkat kota, tim Redkar Kebon Pala mencatatkan poin tertinggi di tingkat Kecamatan Makasar. Hal ini menunjukkan bahwa kita memiliki potensi besar yang perlu terus dikembangkan. Kami berharap ke depan ada program pembinaan lebih intensif dan mitigasi potensi kebakaran, termasuk pengadaan sumber daya yang lebih memadai untuk menghadapi situasi darurat," ujarnya.

Sementara itu, Kasektor Damkar Kebon Pala, Athar, menyampaikan apresiasinya atas kerja keras dan semangat para relawan. "Kami berharap program Redkar dapat terus berlanjut dan menjadi inspirasi bagi masyarakat lainnya dalam meningkatkan kesiapsiagaan terhadap kebakaran. Kerja sama seperti ini sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang aman dan tanggap bencana."
 

Semangat Redkar Kebon Pala untuk Masa Depan

Penghargaan ini diharapkan menjadi pendorong semangat bagi Redkar Kebon Pala untuk terus meningkatkan keterampilan dan kesiapan mereka dalam menghadapi potensi kebakaran. Dengan dukungan dari berbagai pihak, Kelurahan Kebon Pala optimis dapat menjadi pelopor dalam penanggulangan bencana di Jakarta Timur.

Acara diakhiri dengan foto bersama dan diskusi singkat mengenai rencana ke depan untuk program pelatihan dan peningkatan fasilitas bagi tim Redkar.
 

Posting Komentar

0 Komentar