A+

6/recent/ticker-posts

SIAPA KEJAR SETORAN SIAPA?

detik dotcom 28 april 2008 (6.36-09.25-09.16-10.00)

Salam tempel atau lebih dikenal dengan istilah 86, kerap terjadi di jalan. Biasanya hal ini dilakukan bila pelanggaran lalu lintas terjadi. Entah siapa yang mula-mula menawarkan, tapi praktek seperti ini akan coba diberantas.

Nah alternatif solusi yang sedang digagas yakni dengan pemberian uang atau bonus bagi setiap polisi di jalan yang melakukan penilangan.

"Besarnya Rp 10 ribu, ini sebagai kompensasi," kata Direktur Lalu Lintas Mabes Polri Brgjen Pol Yudi Sushariyanto saat dihubungi detikcom pertelepon, Minggu (27/4/2008).

Pastinya praktek suap di jalan memang seperti sudah menjadi bahasa keseharian. Citra polisi pun menjadi buruk karenanya. Untuk itu agar petugas di lapangan tidak berbuat macam-macam, untuk setiap satu kali penilangan bonus uang itu akan diberikan.

"Ini juga untuk kesejahteraan anggota," tambah Yudi.

Sayangnya Yudi belum mau memerinci lebih jauh, apakah nantinya akan ada kenaikan biaya tilang atau bagaimana nanti bila justru petugas akan lebih mencari-cari kesalahan. Pastinya Yudi meminta masyarakat untuk tidak bersikap apriori atau khawatir.

"Ini memang baru kita usulkan," tandasnya

Posting Komentar

0 Komentar