A+

6/recent/ticker-posts

Anda Penonton Animax atau Blogger? Ini, Tiket Gratis Anda Rayakan Halloween di HK

Ingin ber-cosplay dalam lautan cosplayer yang seru dan penuh warna,  padati jalan Lan Kwai Fong,  pusat  pesta di Hong Kong di hari Halloween? Bagaimana serunya pengalaman misteri di hari Halloween a la Disney bersama karakter-karakter Disney ternama dalam sebuah pesta spektakuler “Glow in the Park Halloween Parade” di Hong Kong Disneyland Resort? Ingin jadi bagian dari pesta Halloween terbesar di Asia yang menampilkan lebih dari 400 karakter berkostum, lebih dari 20 atraksi “berhantu”, pertunjukan dan hiburan jalanan di Ocean Park Hong Kong? Atau merasakan kesenangan khas Halloween di Avenue of Stars atau Madame Tussauds Hong Kong?


Pesta perayaan Halloween di Hong Kong adalah terbesar di Asia, dengan atraksi-atraksi terkenal seperti Avenue of Stars, Hong Kong Disneyland, Madame Tussauds, dan Ocean Park Hong Kong didekorasi khusus untuk perayaan Halloween dan menawarkan para pengunjungnya “spook-tacular time’. Pengunjung juga bisa mencicipi berbagai makanan dan minuman bertema Halloween yang disuguhkan berbagai bar dan restoran di berbagai penjuru kota.

Hong Kong Tourism Board (HKTB) bekerja sama dengan saluran TV yang didedikasikan untuk tayangan anime dan hiburan anak muda, Animax, menyelenggarakan kampanye regional ‘HKTB–Animax Hong Kong Halloween Treats’ yang dimulai dengan dua kompetisi seru, yaitu kompetisi cosplay dan kompetisi nge-blog regional yang mengirimkan para pemenangnya menikmati perjalanan liburan Halloween di Hong Kong secara gratis*!

Kontes untuk para penonton Animax di Indonesia, Singapura, Malaysia, Indonesia dan Filipina, terbuka bagi para cosplayer dan blogger di Asia. Dua kontes ini akan dimenangkan oleh masing-masing tiga orang pemenang yang bakal mendapatkan tiket pesawat PP dan akomodasi hotel untuk bergabung di perayaan Halloween di Hong Kong! Pemenang juga akan mendapat undangan khusus untuk menghadiri pesta Halloween HKTB–Animax Halloween pada tanggal 17 Oktober 2010 di Hong Kong, dimana para pemenang akan bertemu langsung dengan Danny Choo si blogger regional terkenal kelahiran Inggris yang jatuh cinta dan menetap di Jepang (sang ayah adalah designer dunia ternama, Jimmy Choo) juga jagoan nge-dance a la ‘Stormtrooper’, serta Alodia, cosplayer asal Filipina yang terkenal dan terpilih sebagai Ani-mate Animax, sambil merasakan berbagai kejutan di pesta itu! Perwakilan dari HKTB-Animax akan menjadi panel juri yang menilai para pemenang dua kontes ini.


Ber-Cosplay untuk Memenangkan Liburan Halloween Impian di Hong Kong
Dari 10 hingga 24 September 2010, para cosplayer diundang untuk mengupload berbagai foto mengenakan costume cosplay pilihan mereka di www.animaxtv.com dan menjelaskan mengapa mereka ingin pergi ke Hong Kong. Foto-foto dan para peserta kontes akan ditampilkan di situs mini  ‘HKTB-Animax Hong Kong Halloween Treats’ yang bisa diakses di www.animaxtv.com, yang kemudian dapat dipilih oleh para penonton Animax diseluruh Asia secara online mulai 25 September hingga 6 Oktober 2010. Juri akan menilai dari segi akurasi dan keaslian penampilan para cosplayer berdasarkan karakter orisinilnya, serta kreativitas dan keunikan alasan mengapa mereka ingin ke Hong Kong.

Kontes BLOG untuk Mendapatkan Liburan Halloween Tak Terlupakan di Hong Kong
Tiga blogger pemenang akan mendapatkan perjalanan gratis ke Hong Kong untuk bergabung di kemeriahan pesta Halloween! Para blogger tinggal menulis tentang kontes cosplay ‘HKTB-Animax Hong Kong Halloween Treats’ dan mengutarakan betapa Hong Kong adalah tempat pilihan bagi para cosplayer di musim perayaan Halloween. Kontes nge-blog ini berlangsung dari 10 September hingga 6 Oktober 2010, dan peserta diminta mengirimkan e-mail berisi URL tulisan yang dipublikasikan di blog mereka beserta nama dan nomer kontak mereka ke contests@animax-asia.com sebelum pukul 17:00 WIB tanggal 7 Oktober 2010. Panel juri juga akan menilai blog-blog yang masuk berdasarkan popularitas (jumlah pembaca dan komentar), kreativitas (seberapa baiknya desain blog tersebut, dengan mengintegrasikan grafis, teks, foto dan video), dan keaslian konten dari blog.

“Tidak ada tempat yang merayakan Halloween seperti di Hong Kong! Hong Kong Halloween Treats adalah rangkaian kegiatan pesta, atraksi dan dekorasi yang funky, semua bar, resto dan pusat-pusat perbelanjaan berdandan a la Halloween dan memberikan penawaran-penawaran menarik. HKTB sangat senang bisa berkolaborasi dengan Animax Asia untuk menunjukkan beragam acara hiburan dan kegiatan bagi kaum remaja dan muda di Hong Kong. Antusiasme para cosplayer dan blogger akan menjadi katalisator yang sempurna untuk meng-highlight betapa menyenangkannya Hong Kong Halloween Treats. Mereka pasti akan sangat tertarik untuk merasakan pengalaman “spook-tastic” ini,” kata Mr David Leung, Regional Director-South & Southeast Asia, Hong Kong Tourism Board.

“Tidak setiap kali para remaja dan kaum muda mendapat pengakuan hanya dengan ngeblog dan ber-cosplay. Kedua semangat ini seringkali juga dimiliki oleh begitu banyak remaja dan kaum muda di seluruh Asia yang menyukai Anime. Dengan ‘HKTB-Animax Hong Kong Halloween Treats’, Animax sangat senang bisa bermitra dengan HKTB untuk memberikan kesempatan bagi para cosplayer dan blogger di Asia untuk melakukan apa yang mereka suka, menunjukkan talenta mereka dan diberikan penghargaan atas kreativitas serta upaya mereka. Dengan hadiah unik seperti liburan Halloween di Hong Kong, para pemenang akan mendapat teman-teman baru dari berbagai Negara di Asia, menemukan berbagai pengalaman khas anak muda nan seru yang ditawarkan di Hong Kong,” kata Mr Gregory Ho, Vice President & General Manager, Animax Asia.

Kompetisi cosplay regional dibuka mulai 10 hingga 24 September, voting online dibuka mulai 25 Sep hingga 6 Okt 2010 di www.animaxtv.com.
Kontes nge-blog regional dibuka mulai 10 Sep hingga 6 Okt, dengan mengirimkan URL tulisan yang ada di blog beserta nama dan nomor kontak melalui e-mail ke: contests@animax-asia.com sebelum pukul 17:00 WIB tanggal 7 Okt 2010.
Untuk informasi lebih lanjut tentang Hong Kong Halloween Treats, kunjungi http://www.discoverhongkong.com/festivehk2010

*Biaya yang ditanggung adalah tiket pesawat pp dan akomodasi; tidak termasuk makan dan per diem.


Tentang Hong Kong Tourism Board
Hong Kong Tourism Board (HKTB), adalah lembaga milik pemerintah yang didirikan pada tahun 2001. Memiliki 15 kantor cabanng dan lima kantor perwakilan di seluruh dunia, misi utamanya adalah untuk memaksimalkan kontribusi sosial dan ekonomi dari sektor pariwisata bagi masyarakat di Hong Kong, dan untuk mengkonsolidasikan posisi kota Hong Kong sebagai kota yang unik, berkelas dunia dan paling dituju. Untuk mencapai misi tersebut, HKTB bekerja sama dengan pemerintah, industry pariwisata dan berbagai mitra lain untuk memasarkan dan mempromosikan Hong Kong di seluruh dunia, meningkatkan jumlah dan kualitas fasilitas pengunjung dan standar pelayanannya, serta meningkatkan pengalaman yang dinikmati para pengunjung di Hong Kong.

Tentang Animax Asia
Diluncurkan pada tanggal 1 Januari 2004, ANIMAX adalah saluran televise Asia pertama yang khusus menyajikan jenis hiburan paling berkembang pesat di Asia – animasi Jepang (anime).  Sebagai saluran televise pilihan bagi remaja dan kaum muda, ANIMAX juga menawarkan berbagai jenis tayangan live action paling popular dan trendi dari Jepang, Asia dan AS termasuk konser music, variety dan reality show, serta drama pujaan anak muda, dan juga tayangan produksi orisinil ANIMAX di bidang music, teknologi, gaming, gaya hidup dan animasi.

ANIMAX menawarkan remaja dan anak muda tempat pelarian. Sebuah dunia di mana semuanya mungkin. Dunia dimana mereka bisa mengekspresikan pemikiran, passion, dan kreativitas yang mereka miliki; bertemu teman baru. Dunia yang merayakan keriaan masa muda dan menghargai mereka apa adanya; dunia yang penuh kesenangan, kebahagiaan dan keceriaan... pendek kata, Dunia Yang Sedikit Tidak Biasa., Menjangkau 40 juta penonton di 28 rumah tangga di 19 negara, ANIMAX dimiliki sepenuhnya oleh Sony Pictures Entertainment dan dikelola oleh SPE Networks – Asia yang juga mengelola AXN, AXN BEYOND dan SONY ENTERTAINMENT TELEVISION. Kunjungi  www.animaxtv.com untuk informasi lebih lanjut.

Untuk informasi lebih lanjut, hubungi:

Dian Safitri                    (0811852004)
Amanda Andono           (0818897447)
Yulia Maroe                   (0816937233)



Posting Komentar

0 Komentar