A+

6/recent/ticker-posts

Kapolda Riau Resmikan Lapangan Tembak Terbaik Se-Riau dan SPKT Saat Kunker ke Polres Siak


 

A+ | Siak - Kapolda Riau Irjen Pol. Mohammad Iqbal meresmikan Lapangan Tembak Presisi Polres Siak dan gedung baru Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) dalam Kunjungan Kerja (Kunker) ke Polres Siak pada Rabu (06/03/2024). Dalam acara ini, Kapolda Riau didampingi oleh Ketua Bhayangkari Daerah Riau, Ny. Nindya M. Iqbal, serta unsur pimpinan Polri Riau dan Bhayangkari.


Kedatangan Kapolda disambut hangat oleh Kapolres Siak, AKBP Asep Sujarwadi, dan sejumlah pejabat Forkopimda, termasuk Bupati Siak, Ketua DPRD Siak, Dandim 0322/Siak, Kejari Siak, Kepala Dinas Pemda Kabupaten Siak, Ketua MKH LAMR Siak, serta tokoh masyarakat Siak.


Irjen Iqbal menyampaikan apresiasi kepada pemerintah daerah dan masyarakat Siak yang telah mendukung pembangunan Lapangan Tembak Presisi Polres Siak dan gedung SPKT. Ia menekankan pentingnya lapangan tembak ini sebagai sarana latihan bagi polisi untuk meningkatkan keterampilan dalam menggunakan senjata api.


"Saya bangga dapat meresmikan Lapangan Tembak terbaik se Provinsi Riau ini. Semoga lapangan tembak ini dapat melahirkan atlet-atlet menembak yang handal," ujar Irjen Iqbal.


Sementara itu, Kapolres Siak, AKBP Asep Sujarwadi, menyampaikan terima kasih atas dukungan pemerintah daerah Siak dalam pembangunan lapangan tembak ini. Ia juga menyebutkan bahwa lapangan tembak ini telah memenuhi standar kejuaraan menembak dan akan digunakan untuk kejuaraan menembak Provinsi Riau tahun 2026.


Peresmian Lapangan Tembak Presisi Polres Siak dan gedung SPKT ini diharapkan dapat meningkatkan kinerja kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di Kabupaten Siak.






Sumber Humas Polres Siak 

Posting Komentar

0 Komentar